Kota, Wartatasik.com – Antusias warga mengunjungi Tasikmalaya October Festival (TOF) 2018 begitu tinggi, itu bisa dilihat dari padatnya pengunjung silih berdesakan. Meski demikian, nampak warga sangat menikmati setiap suguhan yang disajikan.
Stand pelaku usaha kreatif nampak sibuk melayani tiap detik pengunjung. Tidak hanya itu saja, kerajinan anyaman bambu dihiasi ornamen payung geulis menjadi titik spot yang digandrungi.
Dewi (23) salah satu pengunjung asal Ciamis mengaku takjub dengan Kota Tasik, dari hari kamis ia tak sabar karena terpesona dan penasaran dengan Pagelaran TOF 2018. Pasalnya saat ini masyarakat sudah jenuh dengan hiruk pikuk aktifias rutinitasnya, terlebih ini bersamaan dengan malam minggu.
“Saya lihat di medsos, kok banyak yang selfie dengan anyaman aneka kerajinan bambu berlatar payung geulis, apalagi ada air terjun di taman kota, penasaran saja, kebetulan saya baru nikah dengan orang Tasik, akhirnya datang deh kesini,” ucapnya Sabtu malam (13/10/2018).
Diketahui bersama, beberapa hari sebelum soft opening TOF 2018, banyak warga curi start dengan berswaphoto, padahal acaranya belum dibuka, ini membuktikan kalau warga haus hiburan. Redi