Kota, Wartatasik.com – Dalam mengisi bulan suci Ramadhan, beragam kegiatan menjadi program agenda khusus Nasyiatul Aisyiah. Salah satunya Bazzar murah yang langsung disambut antusias oleh kalangan masyarakat, itu bisa dilihat dari animo pengunjung yang secara Kontinyu terus berdatangan. Bazzar ini merupakan salah satu rangkaian program kegiatan sosial Nasyiatul Aisyiah selama Bulan Puasa. Pasalnya, selain Bazzar, diadakan juga kegiatan lain seperti Pendidikan Kilat (Diklat) Pesantren Ramadhan dan berbagi takjil gratis
Ketua Ranting NA Sambongjaya Eni Nuraeni S.Pd menuturkan, Bazaar Murah merupakan tindak lanjut program kerja kegiatan di bulan Ramadhan, “Paket Ramadhan ini, semoga menjadi kegiatan yang bermanfaat khususnya bagi warga sekitar Sambongjaya dan masyarakat secara umum,“ terangnya kepada Wartatasik.com, Jum’at (09/06/2018).
Sebab essensi kegiatan ini terang Eni, merupakan salah satu bentuk syiar dakwah Nasyiatul Aisyiyah Ranting Sambongjaya kepada Masyarakat untuk membantu menyampaikan kebaikan sesuai anjuran Islam Rahmatan lil ‘alamin.
Sementara itu, Ketua Pelaksana kegiatan Ai Siti Nuraisyah, S.Pd. menuturkan, Bazzar murah ini dimulai tanggal 3 sampai 6 juni 2018, sedangkan seluruh pelaksanaan rangkaian kegiatan dimulai dari 21 Mei s/d 8 Juni 2018, “Guna mewujudkan kegiatan tersebut, Nasyiatul Aisyiah bekerjasama dengan warga Sambongjaya melalui DKM, RT dan RW setempat,” tuturnya.
Nuraiysah pun mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas respon dan keikutsertaan masyarakat dalam mensukseskan rangkaian kegiatan tersebut.
“Saya berharap dan optimis di Ramadhan mendatang, Insha Alloh dapat kembali melaksanakan rangkaian kegiatan serupa yang lebih sukses dan meriah lagi,“ harapnya. Redi