Kota, Wartatasik.com – Tiga club otomotif besar yakni BMW Car Community (BCC) yang diketuai Agung Santoso M, Bimmersuniversal diketuai Dicki dan Asoy Geboy Touring (AGT) Community diketuai H. Agus menggelar bakti sosial (baksos) di Yayasan Tarbiyyatul Ummah di Kp Sindangwangi Kel. Cibunigeulis Kec Bungursari Kota Tasikmalaya.
Sebelumnya, sekitar pukul 15.00 wib, puluhan mobil dan motor peserta baksos nampak berjejer di eks. terminal Cilembang sebagai titik kumpul sebelum berangkat konvoi bersama ke lokasi.
Ditemui usai kegiatan, Ketua BCC Agung Santoso didampingi Humas komunitas tersebut Ivan Domo mengatakan, motivasi baksos digelar untuk berbagi terhadap sesama sesuai tema yaitu Indahnya Berbagi Menuju Ridho Allloh SWT. Dengan menyantuni anak yatim, santri dan para guru ngaji.
“Adapun total peserta yang hadir sebanyak 350 orang. Ya, ada 40 anak yatim, 80 santri yang disantuni. Selain itu kami juga berikan parsel terhadap 20 guru ngaji sebagai bentuk penghormatan,” ujarnya kepada wartatasik.com, Minggu (19/05/2019).
Diakui Agung, baksos ini kali pertama berkolaborasi antara pecinta BMW sebagai wujud kebersamaan solid memberikan hal positif di bulan yang penuh berkah. Meski diakuinya, BCC sendiri sudah tahun keempat mengadakan kegiatan baksos dibeberapa tempat,
“Atas nama perwakilan BCC, Bimmersuniversal dan AGTC. Kami beharap baksos ini tak terputus ditahun ini. Mudah mudahan kedepannya bisa mengadakan lagi kegiatan serupa,” harapnya. Redi
Berikut sejumlah dokumentasi sepanjang kegiatan baksos >>>