Kota, Wartatasik.com – Bertempat di eks terminal Cilembang, perayaan anniversary 1st, komunitas YL (Yaya Lekuy) yang bermarkas di jalan terusan BCA Paseh berlangsung meriah, Minggu (27/10/2019)
Ditemui wartatasik.com, Ketua Panitia Iwan Herdiansyah mengatakan dalam hari jadinya yang pertama kalinya ini memberikan edukasi kepada masyarakat terutama para driver yang bernaung di YL untuk lebih memprioritaskan tentang bagaimana cara memberikan keamanan dan kenyamanan cara bertranfortasi.
“Serta memberikan pelayanan terhadap customer atau pelanggan karena dengan adanya aplikasi online ini akan memberikan kemudahan kepada masyarakat ataupun pengguna aplikasi khususnya yang ada di kota Tasikamlaya,” ujarnya.
Iwan menambahkan pada penghujung acara akan ada penyerahan sertifikat kepada rekan-rekan, “Juga sebagai apresiasi telah hadir di acara ini dan komunitas inipun sudah resmi dengan harapan semoga bisa menjadi barometer untuk kita semua maupun memberikan pemahaman tentang aplikasi yang ada di gojek,” tandas Iwan yang juga selaku sekretaris di Rider YL.
Sementara itu, Ketua Komunitas Erwin Erpiana menambahkan bahwa buat rekan-rekan yang mau bergabung bisa mendatangi sekretariat Rider YL.
“Silahkan kami terbuka untuk siapapun para driver dan semoga di dalam komunitaspun bisa memperpanjang talisilaturahmi karena yang paling loyal itu ada 96 dari driver motor dan mudah-mudahan lebih kuat menjalin persahabatan,” ajaknya.
Erwin pun berharap, melalui perayaan hari jadi komunitasnya itu akan semakin maju, makin kompak.
“Dengan sejumlah rangkaian kegiatan yang ada seperti mini game, potong tumpeng, doorfrize dan hiburan dari enjoy band. Acara ini turut dihadiri pula rider dari komunitas lain,” pungkasnya. Suslia